Puskesmas Oebobo Kupang

Informasi Kesehatan

Skrining BPJS

Ditulis Oleh | Sabtu, 17 Januari 2026 02:48
Beri Rating
(2 votes)
Skrining BPJS Skrining BPJS Dok. Puskesmas Oebobo

Apa kabar di awal tahun 2026 ini? Awal tahun adalah momen yang tepat untuk memulai hidup lebih sehat.
Agar kamu lebih siap menghadapi berbagai aktivitas sepanjang tahun 2026, penting untuk mengetahui kondisi kesehatan sejak dini. Salah satu caranya adalah dengan melakukan skrining kesehatan mandiri. Melalui skrining ini, kamu dapat mengetahui status kesehatan, risiko penyakit yang mungkin dialami, serta langkah pencegahan yang perlu dilakukan.
Lalu, apa sebenarnya skrining kesehatan mandiri itu? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.

Apa Itu Skrining?

Berdasarkan Peraturan BPJS Kesehatan Nomor 3 Tahun 2024:

  • Skrining Riwayat Kesehatan adalah proses pengumpulan informasi riwayat kesehatan peserta BPJS.

  • Pelayanan Penapisan/Skrining Kesehatan Tertentu adalah upaya deteksi cepat terhadap risiko penyakit tertentu melalui pemeriksaan atau prosedur spesifik, serta pencegahan dampak lanjutan dari penyakit tersebut.


Manfaat Skrining Riwayat Kesehatan

Skrining BPJS Kesehatan memiliki manfaat penting, antara lain:

  1. Deteksi Dini Penyakit
    Membantu mengetahui risiko penyakit sejak awal sehingga dapat dicegah atau ditangani lebih cepat.

  2. Memberikan Informasi Kesehatan
    Hasil skrining menjadi dasar untuk merencanakan pola hidup sehat.

  3. Mempermudah Akses Layanan Kesehatan
    Peserta dengan risiko penyakit dapat segera memperoleh pelayanan medis melalui BPJS Kesehatan.


Cara Melakukan Skrining Riwayat Kesehatan

Skrining dilakukan 1 kali dalam setahun dan dapat dilakukan secara mandiri oleh seluruh peserta BPJS Kesehatan.

1. Melalui Website

  1. Kunjungi: https://webskrining.bpjs-kesehatan.go.id/skrining

  2. Masukkan nomor kartu BPJS dan tanggal lahir

  3. Klik Cari Peserta

  4. Setujui persetujuan skrining

  5. Isi data dengan lengkap dan benar

  6. Jawab seluruh pertanyaan sampai selesai

  7. Hasil skrining akan muncul otomatis

2. Melalui Aplikasi Mobile JKN

  1. Buka aplikasi Mobile JKN

  2. Login menggunakan NIK/nomor kartu JKN

  3. Pilih menu Lainnya

  4. Klik Skrining Riwayat Kesehatan

  5. Pilih nomor kartu BPJS

  6. Setujui persetujuan skrining

  7. Isi data diri dan jawab seluruh pertanyaan

  8. Hasil skrining akan muncul setelah selesai


Hasil Skrining Riwayat Kesehatan

Hasil skrining dibagi menjadi:

  • Tidak berisiko penyakit

  • Berisiko penyakit

Penyakit yang Termasuk Risiko:

  • Diabetes melitus

  • Hipertensi

  • Penyakit jantung iskemik

  • Stroke

  • Kanker leher rahim

  • Kanker payudara

  • Anemia remaja putri

  • Tuberkulosis

  • Hepatitis

  • Penyakit paru obstruktif kronis (PPOK)

  • Talasemia

  • Kanker usus

  • Kanker paru


Tindak Lanjut Hasil Skrining

  • Peserta berisiko penyakit
    → Berhak melakukan konsultasi dan skrining lanjutan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP).

  • Peserta tidak berisiko penyakit
    → Mendapatkan panduan untuk menerapkan perilaku hidup sehat.

 

 

Sumber : https://puskeskarangpandan.karanganyarkab.go.id/?page_id=5297

Dibaca 21 Kali Terakhir Diperbaharui Sabtu, 17 Januari 2026 04:02
Charles Manggindaan

Alamat email ini dilindungi dari robot spam. Anda memerlukan Javascript yang aktif untuk melihatnya.

Artikel Lainnya

Puskesmas Oebobo Pelayanan Klinik Sanitasi 2018

Puskesmas Oebobo Pelayanan Klinik Sanitasi 2018

Klinik sanitasi merupakan suatu upaya atau kegiatan yang Read More
Sukseskan Imunisasi MR di Kota Kupang

Sukseskan Imunisasi MR di Kota Kupang

Dinas Kesehatan Kota Kupang menilai masyarakat Nusa Tenggara Read More
Air Putih, Solusi Mudah dan Murah Menjaga Kesehatan

Air Putih, Solusi Mudah dan Murah Menjaga Kesehatan

Semua makhluk hidup pasti membutuhkan air. Tanpa air, Read More
Puskesmas Oebobo Ramah Disabilitas

Puskesmas Oebobo Ramah Disabilitas

Puskesmas Oebobo menghadirkan pelayanan puskesmas yang ramah disabilitas Read More
Sukseskan Imunisasi MR di Kota Kupang

Sukseskan Imunisasi MR di Kota Kupang

Dinas Kesehatan Kota Kupang menilai masyarakat Nusa Tenggara Read More
Tak Kenal, Maka Tak Sayang,  Mengenal Imunisasi MR

Tak Kenal, Maka Tak Sayang, Mengenal Imunisasi MR

Moms, imunisasi anak itu wajib dilakukan untuk melindungi Read More
Puskesmas Oebobo, Cegah Kanker Serviks Sejak Dini Dengan Pemeriksaan IVA

Puskesmas Oebobo, Cegah Kanker Serviks Sejak Dini Dengan Pemeriksaan IVA

Pemeriksaan kanker Serviks dengan metode IVA digunakan untuk Read More
Jangan sepelekan diare

Jangan sepelekan diare

Mengenal Penyakit Diare Diare adalah sebuah penyakit di Read More
  • 1